Home » » Cara Mudah Memindahkan Aplikasi Android ke SD Card

Cara Mudah Memindahkan Aplikasi Android ke SD Card

Written By Unknown on 15 Apr 2015 | 20.35

       Dapat anda lakukan di handphone anda tanpa perlu menghubungkannya ke komputer dengan kabel data yang akan membuat anda sangat repot sekali. Anda cukup menggunakan smartphone android anda dan menyiapkan memori yang berukuran sesuai dengan berapa aplikasi yang ingin anda pindah. Pastikan ukurannya muat untuk semua aplikasi anda. Hanya dengan beberapa menit saja aplikasi anda sudah berpindah ke memory SD card. Memindah aplikasi ke memory ini dilakukan agar memory internal anda tidak terlalu penuh, sehingga tak akan terjangkit penyakit lemot pada android.
       Amat sangat mudah, anda hanya memerlakukan beberapa langkah saja. Sekarang anda dapat mengikuti beberapa step berikut dalam memindah aplikasi anda ke memory card disini saya menggunakan smartphone Samsung Galaxy Ace 3, untuk anda yang menggunakan smartphone lainnya seperti Sony, LG, Lenovo, Mito, Xiaomi, Smartfren,  dan ponsel cina android lainnya silahkan sesuaikan saja dengan menu-menu yang ada, biasanya hampir serupa. sebelum memulai memindahkan aplikasi ke SD card, ada baiknya anda merubah setingan bahasa dulu ke bahasa English (United States) agar memudahkan dalam mengikuti tutorial dari admin, kalo sudah yuk kita mulai:

1. Pertama buka menu Setting atau Pengaturan (lihat gambar kiri) di bawah ini.
2. kemudian scrol ke bawah pilih menu Application manager. (lihat gambar kanan)

Cara Memindahkan Aplikasi Android ke SD Card
gbr 1.2 Cara Memindahkan Aplikasi Android ke SD Card
3. Setelah memilih menu Application manager maka akan muncul deretan aplikasi yang anda miliki di dalam smartphone android anda. Nah anda tinggal mencari aplikasi apa yang ingin anda pindahkan ke SD Card ( memory kartu ). Disini saya mencontohkan ingin memindahkan aplikasi Calculator MobiCalc ke SD Card. Cari aplikasi Calculator Mobi Calc kemudian klik di aplikasi tersebut. (gambar kiri).
4. Setelah memilih aplikasi ini cari icon Move to SD card atau pindah ke SD card. Tunggu beberapa saat dan aplikasi anda sudah terpindah. (gambar kanan).
Cara Memindahkan Aplikasi Android ke SD Card
gbr 3.4 Cara Memindahkan Aplikasi Android ke SD Card
Namun, tidak semua aplikasi dapat dipindah ke memory card karena ada beberapa aplikasi yang membutuhkan akses langsung ke sistemnya di memory internal. Biasanya ini ditandai dengan icon move to sd card tersebut berwarna gelap atau tidak dapat dipencet. Bagi anda yang mengalami hal tersebut anda dapat menggunakan beberapa aplikasi yang dapat anda download di Google Playstore atau dengan meng-root terlebih dahulu handphone anda. Memang sedikit lebih ribet caranya tetapi anda dapat mengakses handphone anda dengan lebih leluasa pula. Tetapi bagi android anda yang bisa memindah aplikasi dengan cara tersebut anda tak perlu melakukan hal-hal ribet lainnya dan aplikasi pun sudah terpindah semua.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Copyright © 2015. Debi Suklisno - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger